Cara Membuat Jadwal Imsakiyah Ramadhan di Web KEMENAG
Cara Membuat Jadwal Imsakiyah Ramadhan di Web KEMENAG - Pada kesempatan ini saya akan membuat jadwal imsakiyah bulan ramadhan di website KEMENAG. Untuk jadwalnya ini resmi, karena sudah dari Menteri Agama Republik Indonesia. Jadwal imsak ini tersedia untuk seluruh Provinsi, Kabupaten maupun Kota yang ada di Indonesia.
Disini saya juga menyediakan template file untuk mendesain ulang layout jadwal, jika anda berminat bisa mengunduhnya di artikel paling bawah.
Sebelum membuat jadwal ini, berikut yang perlu anda siapkan.
- Laptop/Komputer/Android. Jika tidak punya silahkan pinjam ke teman anda.
- Koneksi Internet. Jika kouta habis bisa minta ke warga sekitar.
- Aplikasi Excel. Disarankan menggunakan laptop/silahkan download aplikasi excel.
- Niat yang tulus. Tanpa niat usahamu akan sia-sia.
Baca Juga: Cara Nembak WIFI Jarak Jauh dengan Biaya 100 ribu-an
Cara Membuat Jadwal Imsakiyah Ramadhan
Berikut 4 langkah mudah membuat jadwal imsakiyah ramadhan versi resmi di kemenag.go.id.
Langkah 1: Buka Website KEMENAG
Langkah pertama yang anda lakukan adalah membuka website bimasislam.kemenag.go.id, pastikan koneksi internet anda lancar. Soalnya website ini sangat berat untuk diakses (jumlah pengguna yang banyak).
Langkah 2: Pilih Provinsi, Kabupeten/Kota, dan Tahun
Setelah website berhasil terbuka silahkan anda geser kebawah. Kemudian silahkan pilih Provinsi, Kabupaten/Kota, dan Tahun sesuai yang anda inginkan.
Langkah 3: Klik Cari
Jika sudah memilih data diatas, kemudian anda bisa klik cari/search. Dan tunggu sampai data muncul dibawah halaman tersebut.
Langkah 4: Cara Unduh Jadwal
Anda ingin download jadwal imsakiyah ramadhan tersebut. Bisa klik ikon download, seperti gambar dibawah ini secara otomatis. Untuk format data jadwalnya adalah .xls (Excel).
Langkah 5: Selesai
Step terakhir setelah download jadwal tersebut, anda bisa membukanya di microsoft excel dan mencetak secara langsung. Untuk tampilan dari data tersebut seperti gambar ini.
Download Template Jadwal Imsakiyah Terbaru
Jika anda berminat template jadwal imsakiyah ramadhan ini dengan format .CDR (CorelDRAW) anda bisa mengunduhnya disini.
Baca Juga: Cara Membuat Website Gratis dengan Weebly
Penutup
Itulah tadi Cara Membuat Jadwal Imsakiyah Ramadhan di Web KEMENAG. Semoga tutorial yang saya bahas ini bermanfaat bagi anda semua yang sedang mencari data ini (masih bingung/kurang paham).
Jika ada pertanyaan baik saran dan kritik anda bisa berkomentar dibawah ini.
Selamat mencoba dan menjalankan ibadah puasa...