Pengertian Flowchart Program : Simbol dan Contohnya

Pengertian Flowchart Program : Simbol dan Contohnya

Pengertian Flowchart Program : Simbol dan Contohnya - Setelah membahas tentang flowchart standart, saya akan membahas jenis flowchart program. Apakah anda sudah tahu pengertian, simbol, dan contohnya ?. Jika belum mengerti simak materi lengkap dibawah ini.

Apa itu Flowchart Program ?

Pengertian Flowchart Program 

Flowchart Program dihasilkan oleh Flowchart Sistem. Flowchart Program adalah gambaran yang lebih detail mengenai bagaimana setiap proses program atau prosedur sesungguhnya dilakukan. 

Flowchart ini mengarahkan setiap proses program atau prosedur dalam struktur yang tepat saat terjadi. Programmer memakai flowchart program untuk menggambarkan urutan instruksi dari program komputer. 

Analis Sistem memakai flowchart program untuk menggambarkan struktur aktivitas (tugas) pekerjaan dalam sebuah prosedur atau operasi.

Baca JugaPengertian Flowchart : Jenis, Simbol, dan Contohnya

Simbol Flowchart Program

Adapun simbol/komponen/notasi dari flowchart program adalah sebagai berikut.
SIMBOL
NAMA
FUNGSI


Simbol pita magnetik
Menujukkan input/output menggunakan pita magnetik.

Simbol  hard disk 
Menunjukkan input/ouput menggunakan hard disk.



Symbol diskette  
Menunjukkan input/ouput menggunakan diskette.






Simbol drum magnetik
Menunjukkan input/ouput menggunakan drum magnetik.

Simbol pita kertas berlubang
Menunjukkan input/ouput menggunakan pita kertas berlubang.

Simbol keyword
Menunjukkan input/ouput menggunakan keyword.


Simbol display 
Menunjukkan input/ouput menggunakan display.


Simbol pita control
Menunjukkan input/ouput menggunakan pita control (control type) dalam batch control total untuk pencocokan dip roses batch processing.



Simbol hubungan komunikasi  
menunjukkan proses tranmisi data melalui channel komunikasi.

SSimbol garis alir 
Menunjukkan arus dari proses.

Simbol penjelasan 
Menunjukkan penjelasan dari suatu proses.


Simbol penjelasan   
Menunjukkan penghubung ke halaman yang  masih sama atau ke halaman lain.

Contoh Flowchart Program

Adapun contoh sederhana dari flowchart program sebagai berikut.
Contoh Flowchart Program

Kesimpulan

Jadi Flowchart Program adalah gambaran yang lebih detail mengenai bagaimana setiap proses program atau prosedur sesungguhnya dilakukan. Flowchart ini mengarahkan setiap proses program atau prosedur dalam struktur yang tepat saat terjadi.

Demikian pembahasan mengenai Pengertian Flowchart Program : Simbol dan Contohnya. Apabila ada pertanyaan baik saran dan kritik anda bisa berkomentar dikolom dibawah ini.

Selamat membaca dan belajar...
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url