Cara Bisnis Barang Impor dari China Aman dan Pasti Cuan
Cara Bisnis Barang Impor dari China Aman dan Pasti Cuan - Sudah bukan hal yang mengejutkan bahwa banyak penjual mengambil barang dari luar negeri dengan alasan harga yang lebih murah. Oleh karena itu, Anda perlu menyimak cara bisnis barang impor dari China agar bisnis pasti cuan.
Salah satu ketakutan bisnis barang impor adalah importir yang tidak amanah dan penipu. Namun jika Anda mengikuti tips yang kami jabarkan di bawah ini, resiko tersebut bisa diminimalisir. Simak tips kami di bawah ini dan mulai bisnis impor Anda dengan lebih aman!
Kenapa Bisnis Barang Impor dari China?
Ada berbagai alasan ekonomis yang membuat banyak penjual mencari cara bisnis barang impor dari China. Bahkan hal ini sudah menjadi trend di berbagai marketplace kita.
Tentu saja, Anda bisa melakukannya dengan cara dropship. Namun Anda juga bisa menjadi reseller agar kualitas bisa Anda kontrol langsung. Berikut adalah beberapa alasan utama kenapa impor dari China adalah pilihan jitu untuk usaha.
1. Efisiensi
Hal pertama yang membuat barang China lebih menggoda adalah efisiensi produksinya. Memang, produsen seringkali memproduksi berbagai barang secara massal sehingga tidak akan sulit untuk restock.
Bahkan hal ini juga menguntungkan untuk para dropshipper. Meskipun dikirim dari luar negeri, produk yang banyak memungkinkan penjual melayani setiap keinginan klien.
Baca Juga: Mudah, Begini Cara Iklan di Marketplace Facebook
2. Kualitas Produk yang Makin Berkembang
Meskipun harga jauh lebih rendah daripada barang buatan negara lain, kualitas produk China makin meningkat setiap tahunnya. Hal itu bisa dilihat dari bisnis dari negara ini yang masih bertahan hingga saat ini, bukan?
Oleh karena itu, jika Anda memiliki modal yang cukup dan bisa memastikan segala sesuatunya berjalan sesuai rencana serta aman, mengimpor produk dari negeri Tirai Bambu ini adalah ide yang tepat.
3. Harga murah
Harga yang murah adalah alasan lain kenapa impor barang dari China untuk dijual lagi semakin marak. Ongkos produksi yang rendah juga menjadi salah satu alasan utama kenapa barang China hemat biaya.
Namun pastikan supplier barang impor yang Anda pilih terpercaya dan tidak nakal, ya. Dan apabila Anda akan mengimpor barang dari negara yang satu ini, perhatikan beberapa hal berikut ini.
Tips Impor Barang dari China untuk Dijual Lagi
Seperti jualan pada umumnya, Anda perlu melakukan riset. Riset ini akan menunjukkan barang apa saja yang banyak peminatnya dan mudah jika dijual lagi serta memberikan banyak keuntungan untuk Anda.
Perlu diingat, dunia jual-beli memiliki trend yang tidak lama. Barang bisa berganti dengan sangat cepat dalam hitungan hari.
1. Pilih Barang Rendah Resiko
Ada berbagai barang yang bisa Anda jual dari China, namun banyak penjual yang ambil resiko dengan menjual barang ilegal karena harga lebih murah. Tentu, ini merupakan pemasukan yang menjanjikan. Namun pemerintah Indonesia tidak main-main menindak impor ilegal.
2. Jangan Jual Barang Palsu
Skincare, tas, jam tangan, dan lain sebagainya, terutama yang memiliki nama dari merk terkenal sangat diminati. Namun karena harganya cukup mahal, ada beberapa perusahaan yang membuat replikanya.
Selain bahaya untuk pembeli, hal ini juga akan merugikan Anda. Kami menyarankan untuk tidak impor barang branded dari China karena negara yang satu ini tidak terlalu mementingkan hak paten. Jadi berhati-hatilah apabila impor barang bermerek dari China.
Baca Juga: 6 Langkah Memulai Bisnis Minuman Kekinian yang Menguntungkan
3. Partner Bisnis Berpengalaman
Lebih dari apapun, partner bisnis Anda menentukan kesuksesan Anda dalam berkarir di dunia jual-beli. Selain menerapkan cara bisnis barang impor dari China yang baik dan benar, sebaiknya Anda juga memilih partner bisnis yang bisa dipercaya.